Hai, semuanya.
Perkenalkan, namaku Tas; Tas Laptop. Aku punya hobi memeluk laptop. Namun, selama beberapa tahun belakangan, aku sering terabaikan, sampai kadang-kadang ketendang masuk ke kolong meja belajar.
Begini cerita dariku.
Di usia 17 tahun, pemilikku—mari kita sebut dia dengan julukan ‘Gadis ini’—mendapat kado berupa sebuah laptop. Kegembiraan Gadis ini untuk menulis dengan laptop pun dimulai, hingga berlanjut sampai ke usia dewasa meski hanya di kamar kos.
Iya betul, aku lebih sering nganggur karena ia lebih suka memakai ransel kucel bekas kakaknya yang hanya muat untuk satu buku catatan dan tiga buah pulpen. Memasuki masa perkuliahan, Gadis ini memang lebih suka menulis dengan pena. Selain karena itu membuatnya terlihat lebih rajin seperti Hermione Granger, membawa laptop yang sudah tua pun bukan kegiatan favoritnya.
Begitu memasukkan laptop ke dalam kantungku, Gadis ini pasti bergumam, “Buset, berat amat.” Aku, kan, jadi tersinggung. Berasa lagi di-body shamming-in. Gini-gini, aku dan si Laptop Tua itu sudah seperti Doraemon dan Nobita: selalu bersama.
Karena itulah, aku mulai berpikir untuk mengajak laptopnya yang sudah hampir rusak itu untuk menyambut masa pensiun. Sebagai gantinya, aku menuliskan surat untuk si Gadis, memberi tahunya bahwa—berdasarkan kabar yang kudengar dari kakak dan adik sepupuku di Keluarga Besar Tas Laptop se-Indonesia—ada sebuah laptop yang tepat untuknya, modern, stylish, dan yang terpenting: punya bonus backpack sebagai tas laptop.
Sebagai penggantiku.
Jadi, berikut ini deskripsi Calon Laptop Baru yang sudah kukumpulkan.
#1 Laptop yang Lebih Ringan

Lihat: bagaimana bisa orang dalam foto di atas meletakkan laptop begitu santai tanpa mengeluh keberatan? Terakhir kali pemilikku menggunakan pose ini, laptop tuanya yang berat menimpa mukanya dan jidatnya benjol.
Menurut pamanku—sebuah tas di bilangan Jakarta—nama laptop ini adalah ASUS VivoBook 15 A516. Layarnya lebih lebar karena mencapai 15,6 inci, tapi bobotnya jauh lebih ringan daripada konflik rumah tangga di sinetron Indonesia laptop kepunyaan pemilikku, yaitu hanya 1,8 kilogram, dengan bodi ramping berukuran 19,9 mm.
Ya Tuhan, dengan bobot dan ukuran bodi yang segitu doang, sudah tentu pemilikku tak bakal mengeluh membawa laptop ke mana-mana!
#2 Laptop yang Nggak Bikin Repot Dipakai di Luar Ruangan

Membawa laptop ke mana-mana berarti harus siap saat laptop dipakai di mana saja, termasuk di luar ruangan. Betul?
Terkait hal ini, masih menurut pamanku yang sudah menjadi tas laptop sejak tahun 2000-an awal, ASUS VivoBook 15 A516 punya kecanggihan yang sama-sama tak dimiliki oleh laptop dari masing-masing pemilik kami. Laptop ini punya teknologi antiglare yang fungsinya mengurangi pantulan cahaya, misalnya cahaya sinar matahari. Selain itu, keyboard-nya juga dilengkapi dengan fitur backlit yang membuatnya sempurna untuk digunakan di tempat minim cahaya. Jadi, nggak akan ada tuh aksi maju-mundurin layar laptop sampai hampir patah kayak punya si Gadis pemilikku itu!
Lagian, ASUS VivoBook 15 A516 ini ternyata punya kemampuan mencapai 178 degree wide viewing angle. Artinya, dari banyak posisi, kita tetap bisa menggunakan laptop secara optimal, maksimal, dan nyaman.
#3 Laptop yang Cantik

Selain layarnya yang sudah goyang-goyang kayak kipas penganten, laptop kepunyaan Gadis pemilikku memang sudah tampak jadul dan monoton. Saking tuanya, aku heran kenapa laptopnya itu belum tumbuh jenggot.
Ini jelas berbeda dengan ASUS VivoBook 15 A516. Desain NanoEdge Display-nya membuatnya tampak trendi bak juara satu OOTD di dunia laptop. Bezel layar yang tipis serta pengadaan fingerprint sensor dan fitur Windows Hello untuk mengenali wajah pemilik laptop menjadikannya lebih modern daripada laptop jadul mana saja. Pilihan warnanya juga elegan: Transparent Silver atau Slate Grey.
“Komputer masa kini memiliki tampilan berbeda karena mereka memang berbeda. Dengan solid-state drive (SSD) dan teknologi terkini, Anda mendapatkan kecepatan, keamanan, ketahanan, dan desain yang cantik. Kami telah melakukan jajak pendapat, dan hasilnya, orang-orang lebih senang saat bepergian dengan PC modern.”
Kalau desain laptopnya cantik, siapa juga yang tega membiarkannya tergeletak diam di meja belajar?
#4 Laptop yang Nggak Lemot

Si Gadis pemilikku pernah marah-marah sendiri karena laptopnya nge-hang mendadak dan mati begitu saja sebelum datanya tersimpan. Seandainya saja dia tahu dan membaca suratku ini, dia pasti bakal merasa takjub karena ASUS VivoBook 15 A516 bisa melakukan banyak hal dengan cepat dan efisien.
“Laptop dengan prosesor Intel® Core™ 10th Gen series ke atas didesain untuk performa dan mobilitas. Dengan efisiensi yang tinggi serta dimensi thin and light, laptop menawarkan peningkatan performa dan produktivitas untuk penggunanya. Konektivitas WiFi generasi terbaru juga memungkinkan transfer data 3x lebih cepat dibanding generasi sebelumnya.”
ASUS VivoBook 15 A516 ini bisa menjadi andalan karena memiliki desain ruang penyimpanan ganda. Hal ini menjadikannya bekerja supercepat dengan kapasitas penyimpanan yang besar. Storage berbasis SSD (Solid State Drive)-nya memiliki kapasitas mulai dari 256GB, sedangkan HDD-nya mencapai 1TB. Dengan memori sebesar ini, kita bisa menyimpan banyak hal, seperti foto, video, film dan lagu.
Kalau dalam kasus si Gadis pemilikku, sih, yang pasti juga bakal ia simpan adalah setumpuk draf tulisannya yang kelak bisa diabadikan menjadi buku. Amin!
#5 Laptop yang Nyaman untuk Mengetik

Ini penting!
Si Gadis pemilikku ini bekerja sebagai editor dan penulis lepas. Me-time dalam hidupnya adalah mengedit naskah dan menyelesaikan beberapa tulisan untuk dikirim ke media atau diunggah di blog pribadi. Memang, sih, orangnya terdengar membosankan. Namun, saat menulis dan mengedit, ia seperti baterai yang diisi penuh hingga 100%.
Untuk itulah, manfaat terbaik laptop harus bisa ia miliki, mulai dari kecepatan transfer data hingga semua aplikasi yang diperlukan. Beruntungnya, ASUS VivoBook 15 A516 telah dilengkapi dengan port USB-C® 3.2 yang mendorong adanya kecepatan transfer data 10 kali lebih cepat. Dengan laptop ini pula, kita bisa menghubungkan periferal, layar, dan proyektor secara mudah.
“Nikmati semua manfaat dengan PC yang lengkap – PC sudah termasuk Office Home & Student 2019. Aplikasi Office versi lengkap (Word, Excel dan PowerPoint) memberikan semua fungsi yang dibutuhkan dan diharapkan oleh penggunanya. Penggunaan aplikasi Office seumur hidup dapat memastikan Anda untuk selalu memiliki akses ke fitur yang Anda kenal dan sukai. Dilengkapi dengan 100% aplikasi Office asli, software juga akan terus mendapatkan pembaruan keamanan yang rutin untuk melindungi perangkat, program dan data Anda.”
Yang nggak kalah penting, desain ergonomis ASUS VivoBook 15 A516 menjadikannya nyaman saat digunakan untuk mengetik. Terdengar sangat cocok untuk pemilikku yang memang betah lama-lama menulis di depan laptop.
Berikut ini adalah daftar spesifikasi ASUS VivoBook 15 A516 yang sudah kuringkas untuk pemilikku. Rencananya, nanti mau aku print!


Seperti yang kamu baca dalam tabel, dalam kotak ASUS VivoBook 15 A516, ada backpack yang menyertai. Sekali lagi, ini adalah pertanda betapa aku dan si Laptop Tua sudah bakal beranjak pensiun. Semoga, pemilikku kini bisa melanjutkan mimpinya menulis buku dengan bantuan laptop modern ini: ASUS VivoBook 15 A516!
Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS – 15 Inch Modern PC. Bigger Dream, Wider Screen Writing Competition bersama dewirieka.com.
Wah, idenya bagus. Calon-calon juara nih.
LikeLike
AAMIIN❤️
LikeLike
Salam kenal Tas…
LikeLike
Salam kenal juga, Kak. 😀
LikeLike